Klasemen Sementara MotoGP 2015

Pada Seri ke-6 di Sirkuit Mugello, Italia. Valentino Rossi masih sebagai pemuncak  Klasemen Sementar MotoGP 2015, Sang Doctor Valentino Rossi masih unggul 6 poin diatas Jorge Lorenzo, kemudian Andrea Dovizioso dan Andrea Iannone.

www.kiosmedia.com

Posisi Jorge Lorenzo semakin mendekati Valentino Rossi dengan hanya selisih 6 point. Sedangkan juara tahun lalu Marc Marques semakin terpental ke posisi belakang.

Start di urutan pole position adalah Andrea Iannone kemudian Jorge Lorenzo dibelakangnya. Pada Lap pertama Lorenzo langsung dapat mendahului Andrea Iannone dan menjadi yang terdepan. Sedangkan Marc Marquez dari posisi ke 9 menjadi ke posisi 11, namun kembali berusaha kedepan dan menempati posisi ke-4. Terjadi perlawanan dengan Andrea Iannone dan Andrea Dovizioso didepannya.

Sedangkan Valentino Rossi terus memperbaiki posisinya setelah terpental kebelakang dari posisi start ke 4, terus maju mendahului dan pada lap 8 berhasil mendahului Bradley Smith dan Cal Crutchlow pada posisi ke 6.

Jorge Lorenzo semakin tidak terkejar menjahui rider dibelakangnya. Terjadi persaingan yang sengit pada posisi dibelakangnya antara Andrea Iannone, Marc Marquez, Dani Pedrosa dan Valentino Rossi. Marc Marquez berhasil mendahului Andrea Iannone dan menempati posisi kedua, namun sial Marc Marquez terjatuh karena permasalahan bannya. Sedangkan Valentino Rossi berhasil mendahului Dani Pedrosa dan menempati posisi ke 3 hingga finish.

Dengan demikian posisi kemenangan diraih Jorge Lorenzo disusul kemudian Andrea Iannone, Valentino Rossi dan Dani Pedrosa. Akankah Jorge Lorenzo mampu melampaui point Valentino Rossi, kita tunggu seri berikutnya. 

Klasemen Sementara MotoGP 2015. Setelah hasil Grand Prix Mugello, Italia.

NO
PEMBALAP MOTORPOINT
1 Valentino ROSSIYamaha 118
2 Jorge LORENZOYamaha 112
3 Andrea DOVIZIOSODucati83
4 Andrea IANNONEDucati 81
5 Marc MARQUEZHonda 69
6 Bradley SMITHYamaha 57
7 Cal CRUTCHLOWHonda 47
8 Pol ESPARGAROYamaha 45
9 Maverick VINALES Suzuki36
10 Danilo PETRUCCIDucati32
11 Aliex ESPARGAROSuzuki 31
12 Yonny HERNANDES Ducati26
13 Dani PEDROSA Honda23
14 Scot REDDING Honda18
15 Hector BARBERADucati 16
16 Loriz BAZYamaha Forward 10
17 Michele PIRRO Ducati8
18 Niky HAYDEN Honda8
19 Jack MILLERHonda6
20 Hiroshi AOYAMAHonda 5
21 Alvaro BAUTISTAAprillia 5
22 Eugene LAVERTYYamaha 3
23 Stefan BRADLYamaha Fordward 1

Update Klasemen Sementara MotoGP 2015 dalam Jadwal MotoGP 2015